Saudara, saya dapat kutipan bagus dari status facebook Ustadz Yusuf Mansur di halaman fanpage nya.
Kutipan ini juga pernah di update di twitter nya beliau. Bisa dilihat karena di setiap akhir kalimat statusnya ada hashtag #pengusaha.
Dan saya rasa layak untuk saya posting di sini. Yah, Buat pengingat saya pribadi, dan saudara-saudara juga tentunya.
Ketika sedang merintis usaha ataupun menjalani usaha yang sudah berjalan, seringkali kita mengeluh kekurangan modal, usaha tidak lancar, banyak pesaing, sehingga kita menjadi lemah semangat.
Karena kadang sebagai manusia kita lupa akan hal paling hakiki, yakni Allah SWT yang Maha memiliki segala sesuatu.
Nah, kata-kata Ustadz Yusuf Mansur ini bisa kita renungi dan diresapi, supaya semangat kita bisa naik kembali.
Ya, langsung saja, ini dia:
Assalamualaykum pengusaha dan calon pengusaha, menurut kamu apa saja sih modal yang dibutuhkan untuk menjadi #pengusaha?
Pasti mayoritas akan menjawab: uang, koneksi, pengalaman, keahlian, dan ide-ide cemerlang…, iya kan??? #pengusaha
Kalau semua modal di atas nggak terpenuhi, memang nggak bisa jadi #pengusaha????
Hmmm…., nggak juga lho. Tanpa modal di atas kita semua tetap bisa jadi #pengusaha. Nggak percaya??
Kadang kita lupa satu hal nih kalau sesungguhnya kita semua punya yang lebih penting dan utama dari modal di atas untuk memulai usaha. Apa coba??? #pengusaha
Ya, kita semua kadang melupakan Sang Pemilik Modal yang menguasai semua jenis modal yang ada di dunia ini. #pengusaha
Hebatnya, Sang Pemilik Modal sangat dekat dengan kita, betul nggak? 😀 #pengusaha
Ya betul, Sang Pemilik Modal itu adalah Allah SWT yang menggenggam alam semesta. #pengusaha
Oleh karena itu, siapa pun bisa jadi #pengusaha karena kita semua punya akses ke Sang Pemilik Modal. Caranya?
Tegakkan yang wajib, hidupkan yang sunnah. Simple kan? #pengusaha
Apa contohnya? Dimulai dengan sholat tepat waktu, sodaqoh, membaca Al Quran, sholat Dhuha, sholat Tahajjud, dan amal ibadah lainnya. #pengusaha
Inilah yang disebut dengan Spiritual Entrepreneur atau #pengusaha yang melibatkan Allah dalam kegiatan bisnisnya.
“Spiritual Enterpreneur” menjadikan Tauhid dan Akhlak Qur’ani sebagai profil utama bagi dirinya. #pengusaha
Kita + Allah = “Spiritual Entrepreneur”, karena Allah adalah Sang Maha Pemilik Modal maka cukup Allah sebagai modal utama. #pengusaha
Silahkan, jika saudara merasa kutipan kata-kata beliau tersebut bermanfaat, bagikan ke teman-teman, keluarga, dan sanak saudara kita.
Semoga bermanfaat.
Tinggalkan Balasan